Karo-Surakaro.com. Jumat 07/08/2020. Serda Hendro Gultom Babinsa Koramil 03/Berastagi Kodim 0205/Tanah Karo melaksanakan pengendalian penumpukan warga dan menghimbau warga dan wisatwan tentang protokol kesehatan di Kota Berastagi merupakan tempat tujuan wisata yang menjadi tujuan liburan warga dari daerah karo sendiri maupun luar daerah, kegiatan pada hari ini diutamakan di Pasar Buah Berastagi dan Taman Mejuah-juah Jl. Gundaling Kelurahan Gundaling-I Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo-Sumut, bertujuan untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid-19, juga untuk mendukung Pemda Kabupaten Karo untuk berstatus Karo Zona Merah Covid-19 berubah jadi Karo Zona Hijau Covid-19 agar kegiatan dan perputaran roda perekonomian berjalan normal kembali.
Menurut keterangan dari Serda Hendro Gultom, kami para Babinsa Koramil 03/Berastagi maupun seluruh Babinsa jajaran Kodim 0205/Tanah Karo dalam melaksanakan pemantauan penumpukan warga dan hibauan protkol kesehatan diharuskan mengunakan pendekatan secara humanis dan penuh keakaraban serta berbahasa yang mudah dimengerti agar warga maupun wisatawan mengerti, menerima dan melaksanakan protokol kesehatan juga tidak melakukan penumpukan warga, dengan penuh kesadaran dan sukarela tanpa perlu dipaksa, himbauan protokol kesehatan yang harus dilaksanakan yaitu mengunakan masker yang baik dan benar, mencuci tangan mengunakan sabun di air mengalir atau menggunakan hand sanitizer, menjaga jarak (phisical distancing), beretika saat batuk dan bersin maupun buang dahak/meludah, mudah-mudahan dengan upaya ini daerah binaan kami terbebas Pandemi Covid-19, juga roda perekonomian warga berjalan normal”. (BW GATUBIMA)