Karo-Surakaro.com. Minggu 09/08/2020 Pihak Kodim 0205/TK melaksanakan Apel Gabungan Personel TNI, Polri dan Pemda Kab. Karo di Lapangan Koramil 04/SE Kodim 0205/TK Jl. Kiras Bangun Desa Ndokum Siroga Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Karo-Sumut, melaksankan Apel Gabungan dalam rangka pembersihan Abu Vulkanik Erupsi Gunung Sinabung pasca erupsi yang terjadi kembali pada (08/08) pukul 01.58 WIB dini hari menyebabkan hujan abu vulkanik dengan tinggi 2000 M ke arah angin tenggara-timur, durasi 3644 detik sehingga menutupi badan jalan dan rumah rumah masyarakat serta tanaman warga masyarakat terdampak di Kecamatan Naman Teran, Kecamatan Merdeka, Kecamatan Berastagi dan Kecamatan Simpang Empat.
Setelah dilaksanakan apel gabungan, pukul 10.00 WIB kegiatanpun dilanjutkan membersihkan Jalan menuju Danau Lau Kawar dan Jalan Desa Naman serta Jalan Desa Gong Pinto Kecamatan Naman Teran Kabupaten Karo, kegiatan ini bertujuan agar jalan bisa dilalui kendaraan karena apabila hujan abu vulkanik menjadi lumpur sehingga jalanan licin juga kendaraan susah dikendalikan bahkan bisa menyebabkan kecelakaan, kegitanpu terus berlanjut melaksanakan pembagian 1400 pcs masker kepada warga yang terdampak abu vulkanik.
Kapten Inf JMH. Tampubolon Pasi Ops Kodim 0205/TK yang memimpin apel gabungan menjelaskan bahwa personel yang mengikuti Apel Gabungan TNI, Polri dan Pemda Kab. Karo dalam rangka pembersihan Abu Vulkanik Erupsi Gunung Sinabung sebanyak 97 orang yaitu dari Kodim 0205/TK 31 orang, Polres Tanah Karo 5 orang, BPBD Kab. Karo 20 orang, Damkar Kab. Karo 25 orang, Tim Sar Prov. SU 6 orang, Karo Relawan Larsi 6 orang dan dari PMI Cab. Kab. Karo 4 orang. kegiatan ini juga dihadiri oleh Dandim 0205/TK, Kapolres Tanah Karo, Kasdim 0205/TK, Para Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0205/TK serta Kabagops Polres Tanah Karo.
Sedangkan pelaratan yang digunakan Mobil Damkar Pemda Kab. Karo 5 unit, Ambulance PMI Cab. Kab. Karo 1 unit, Mobil Pick Up Kodim 0205/TK 1 unit, Mobil Pick Up BPBD Kab. Karo 1 unit, Mobil Truk Kodim 0205/TK 1 unit, Mobil Truk Yonif 125/SMB 1 unit, Mobil Truk BPBD Kab. Karo 1 unit, Masker 1400 pcs (BPBD Kab. Karo 1000 pcs dan Kodim 0205/TK 400 pcs) dan Mega Phone 4 unit”. pungkasnya. (BW GATUBIMA)