Karo-Surakaro.com. Kamis 10/09/2020, Pihak Kodim 0205/Tanah Karo saat ini sedang ikut serta dalam penanganan pandemi Covid-19, disamping itu juga melaksanakan kegiatan mengantisipasi mewabahnya penyakit DBD (Demam Berdarah Dengue), Kodim 0205/Tanah Karo bekerja sama dengan Polkes 01.10.04 Kabanjahe dan Dinas Kesehatan Kabupaten Karo laksanakan fogging.
Fogging atau pengasapan dilakukan sebagai salah metode pengendalian faktor penyebab penyakit DBD, yaitu nyamuk Aedes aegypti, dimana kegiatan saat ini pimpin oleh Kasdim 0205/TK Mayor Inf Daulat Marpaung didampingi Kaposkes 01.10.04. Kabanjahe, Serma Alpiandi Purba, untuk mengarahkan atau memandu Tim dari Dinkes Kabupaten Karo yang dibantu oleh Babinsa Koramil 03/Berastagi dan Anggota Poktuud Makodim 0205/TK dalam pelaksanaan fogging diseluruh kawasan perkantoran, perumahan dan lingkungan Makodim 0205/TK di Jl. Jamin Ginting Desa Raya Kacamatan Berastagi Kabupaten Karo-Sumut.
Dalam kesempatan ini Dandim 0205/Tanah Karo Letkol Kav Yuli Eko Hadiyanto, S.Sos mengatakan, kegiatan fogging ini sangat perlu dilakukan, bila perlu kita setiap bulan kita laksanakan fogging secara terjadwal di seluruh jajaran Kodim 0205/TK, apalagi saat ini sudah memasuki musim penghujan, sudah pasti ada genangan air dimana-mana,kemudain saya himbau kepada seluruh Anggota Kodim 0205/TK dan keluarga agar selalu menjaga kebersihan lingkungan, dan membiasakan pola hidup sehat agar kita terhindar dari bahaya penyakit DBD yang di tularkan oleh nyamuk, serta saat ini juga Pandemi Covid-19 belum selesai bahkan kabupaten bestatus KARO ZONA MERAH COVID-19 maka kita harus mengkuti protokol kesehatan dengan melaksanakan 3M yaitu Memamaki masker yang baik dan benar, Mencuci tangan mengunakan sabut di air mengalir atau mengunakan hand sanitizer dan menjaga jarak (phisical distancing).
Agar kita tidak terkena wabah DBD dan Covid-19, jangan malas melakukan protokol kesehatan dan menjaga kebersihan serta kesehatan, bersihkan dan rapihkan lingkungan sekitar kita agar jangan kotor dan kumuh,kita sebagai prajurit sudah diajarkan dan mendapat pendidikan bagaimana cara hidup sehat dengan lingkungan yang bersih, insya Allah kita melaksanakan dan mengikuti protokol serta anjuran kesehatan, kita akan terhindar dari bahaya penyakit DBD dan Covid-19, karena lebih baik mencegah dari pada mengobati ” pungkas Dandim. (BW GATUBIMA)