Karo-Surakaro.com. Sabtu 31/10/2020. Babinsa Koramil 07/Juhar Kodim 0205/Tanah Karo, Kopda L.R. Lumbanbatu melaksanakan penyemprotan disinfektan sebagai upaya untuk mencegah dan mutus penyebaran Covid-19 di Kantor dan Perumahan Koramil 07/Juhar Jl. Juhar-Tigabinanga Desa Juhar Perangin-angin Kecamatan Juhar Kabupaten Karo-Sumut agar Komplek Koramil bebas Covid-19 yang masih mewabah, serta di perumahan warga sekitar komplek koramil.
Keterangan Kopda R.L. Lumbanbatu bahwa kegiatan penyemprotan disinfektan di Kantor dan Perumahan Koramil 07/Juhar Jl. Juhar-Tigabinanga Desa Juhar Perangin-angin dan dilakukan juga penyemprotan disinfektan terhadap rumah warga sekitar Komplek Koramill, kegiatan ini dilakukan setiap hari oleh para Babinsa secara bergantian.
Selanjutnya kami juga himbauan kepada warga sekitar Koramil tentang Protokol Kesehatan 4M yaitu Wajib menggunakan masker yang baik dan benar, Wajib mencuci tangan menggunakan sabun di air bersih mengalir atau mengunakan hand sanitizer, Wajib menjaga jarak (phisical distancing) dan Wajib menghindari kerumunan, serta kami tambahkan beretika saat batuk bersin meludah dan buang dahak, serta apabila kondisi tubuh terasa kurang sehat segera berobat ke Puskesmas maupun tempat pelayanan kesehatan terdekat, himbauan sebagai upaya untuk mencegah dan mutus penyebaran Covid-19”, Lumbanbatu menutup pketranganya. (BW GATUBIMA)