Serba-Serbi

Babinsa Koramil 08 Tiga Binanga Serda Heru Suranto Pendampingan Percepatan Vaksinasi

134Views

Karo, Surakaro.com,- Koramil 08 Tiga Binanga Kodim 0205 Tanah Karo melaksanakan kegiatan pendampingan vaksinasi dosis I, II dan dosis III kepada masyarakat yang berlangsung di Puskesmas Tiga Binanga Kec. Tiga Binanga, Jumat (29/07/2022) pagi.

Menurut Babinsa Koramil 08 Tiga Binanga Serda Heru Suranto, menyampaikan bahwasanya kegiatan pendampingan ini untuk membantu dan memastikan situasi keamanan dan ketertiban pada saat berlangsungnya proses vaksinasi dalam keadaan aman.

“Pendampingan ini kita lakukan pada vaksinasi dosis pertama, kedua dan ketiga. Agar pada saat proses vaksinasi tercipta keamanan dan kenyamanan masyarakat,” Terangnya.

Lanjutnya untuk jenis vaksin yang diberikan adalah jenis Pfijer dengan target 45 orang. Dimana target masyarakat yang akan divaksin yakni vaksin dosis pertama adalah masyarakat yang belum pernah mendapatkan vaksinasi.

“Untuk vaksin dosis I warga yang belum pernah divaksin, untuk dosis II untuk warga yang sudah divaksin I lebih dari 1 bulan atau lebih, dan vaksinasi III atau booster untuk warga yang sudah mendapatkan vaksinasi dosis ke II sudah 3 bulan atau lebih,” Ujarnya.

Dalam kegiatan ini turut juga terlibat Kanit Binmas Polsek Tiga Binanga, dan tim kesehatan vaksinator dari Puskesmas Tiga Binanga bersama tim tenaga kesehatan. Selama kegiatan proses vaksinasi berjalan dengan aman tertib dan lancar. (Tim)

Tinggalkan Balasan