EkonomiSosialTNIWarta

PEMBAGIAN BLT DD JERAYA DIDAMPINGI DAN DIBANTU BABINSA KORAMIL 04/SE

PEMBAGIAN BLT DD JERAYA DIDAMPINGI DAN DIBANTU BABINSA KORAMIL 04/SE

Ekonomi, Sosial, TNI, Warta
370Views
erda Irvan Nasution Babinsa Koramil 04/Simpang Empat untuk mendampingi dan membantu pembagian BLT (Bantuan Langsung Tunai) dari anggaran Dana Desa Jeraya Tahap-V

Karo-Surakaro.com. Rabu 23/09/2020,  Danramil 04/Simpang Empat Kodim 0205/Tanah Karo Kapten Inf Sedrah Karo Sekali memerintahkan Serda Irvan Nasution Babinsa Koramil 04/Simpang Empat untuk mendampingi dan membantu pembagian BLT (Bantuan Langsung Tunai) dari anggaran Dana Desa Jeraya Tahap-V, langsung ke rumah penduduk penerima di Desa Jeraya Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Karo-Sumut, dengan tujuan supaya BLT yang bersumber dari anggaran dana desa dapat tersalur kepada warga.

Saat pelaksanaan kegiatan ini, Serda Irvan Nasution sebagai Babinsa di Desa Jeraya menjelaskan bahwa kegiatan  pendampingan dan membantu pembagian BLT ini untuk memastikan bahwa batuan tersalur tepat ke sasaran, kemudian bahwa pembagian BLT DD Jeraya Tahap-V senilai Rp. 300.000,- yang diperuntukan untuk tiap KK (Kepala Keluarga)  warga yang kurang mampu sebanyak 4 KK, juga kegiatan pendampingan dan membantu pembagian BLT dilakukan bersama dengan  Kepala Desa Jeraya Bapak Mahlon Surbakti beserta perangkat desa, Pendamping desa dan Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Empat Bripka  J. Ginting”, menutup penjelasannya.

Kepala Desa Jeraya Bapak Mahlon Surbakti menambahkan, bantuan BLT sendiri bersumber dari dana desa di tahun anggaran 2020, BLT yang diberikan sendiri diperuntukan untuk warga kurang mampu yang terdampak Pandemi Covid-19, semoga bantuan ini bermafaat dan bisa dimanfaakab bagi kebutuhan yang sangat penting, warga harus bijak dalam menggunakannya karena belum tahu kapan berakhir Pandemi Covid-19 ” ujarnya. (BW GATUBIMA)

Tinggalkan Balasan